INFOKU, BLORA – Menurut Jadwal keberangkatan calon jemaah haji (CJH) Blora dijadwalkan pada 3 Juni mendatang atau sisa lima hari lagi.
Namun, ada satu CJH yang sudah mendapat jatah kursi
embarkasi Solo mengundurkan diri. Sebab, sakit dan akan menjalani operasi.
Kepala Seksi (Kasi) Haji dan Umrah Kantor Kementerian
Agama (Kemenag) Blora Amalia Winarni mengatakan, satu CJH yang mengundurkan
diri itu sudah memiliki jadwal keberangkatan di kloter 85.
“Kloter 85 itu awalnya sebanyak 352 orang, kini menjadi 351 orang, hanya berkurang satu saja,” jelasnya kemarin (28/5).
Baca juga : Sebanyak 13 ASN Blora Ajukan Izin Cerai dalam waktu 5 Bulan
Amalia mengatakan, tidak ada pengganti CJH yang
mengundurkan diri itu.
Sebelumnya, ada dua CJH cadangan, namun sudah dijadwalkan
berangkat ikut di kloter 8 (bukan di Blora).
Sementara di Blora, CJH terbagi tiga kloter
pemberangkatan. Yakni, kloter 84 berisikan 171 orang, kloter 85 berisi 351
orang, dan kloter 86 berisikan 113 orang.
Ditambah 5 orang dari tim pemandu haji daerah (TPHD) dan
dua orang dari kelompok bimbingan haji dan umrah (KBIHU).
“Sehingga total keseluruhan jemaah yang berangkat pada 3
Juni sebanyak 644 orang,” ujarnya.
Dia menambahkan, segala kebutuhan dan persiapan keberangkatan sudah diupayakan maksimal, termasuk bus dan koper akan segera dikirim di embarkasi Solo.
Baca juga : Akhirnya, Pemkab Blora Batalkan Pelantikan 22 Pejabat
“Rencananya, koper jemaah akan diantarkan terlebih
dahulu,” terangnya.
Pihaknya pun mengimbau agar semua CJH menjaga kondisi badan agar tetap sehat. Terlebih, kepada para CJH lansia. (Endah/IST)
0 Comments
Post a Comment