Pemkab Blora Siapkan 3 bus Gratis tanggal 6- 9 April Jemput Perantau

INFOKU, BLORASeperti tahun-tahun sebelumnya, warga Blora yang merantau di Jakarta bisa mudik gratis. 

ilustrasi

Pemkab Blora telah siapkan tiga bus untuk mudik gratis bagi para perantau. Para pemudik akan dijemput di pada puncak arus mudik 6-9 April mendatang.

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Kabag Kesra) Sekretariat Daerah Blora Mujo Sugiyono mengatakan, pihaknya telah menyiapkan tiga armada.

Satu armada dapat menampung 50 orang. “Sekitar 150 orang nanti kami angkut,’’ jelasnya.

Baca juga : Anggaran Rp 46,3 Miliar Disiapkan untuk THR Aparatur Sipil Negara

Dia berharap, upaya pemkab tersebut bisa meringankan beban masyarakat Blora yang sedang merantau di luar kota. Terlebih, bagi mereka yang merantau dengan gaji pas-pasan.

“Yang kami utamakan itu seperti asisten rumah tangga, buruh. Yang sekiranya membutuhkan. Agar bisa pulang silaturahmi di kampung halaman,’’ terangnya.

Dia mengakui tiga bus itu belum bisa mencakup banyak masyarakat perantau dari Blora. Sebab, anggarannya sangat terbatas.

“Anggarannya hanya Rp 50 juta. Semoga tahun depan bisa kami anggarkan lebih besar biar lebih banyak dan ramai,’’ jelasnya.

Sementara itu, Ketua Umum Komunitas Perantau Blora (KOPRA) Hadi Suharto mengatakan, acara mudik tersebut telah bekerjasama dengan paguyuban Jawa Tengah dan sudah dipersiapkan jauh hari.

Baca juga : Antisipasi Dugaan Kecurangan, Kapolres Blora Instruksikan Kapolsek Jajaran Sidak SPBU

“Kami sudah koordinasi dengan provinsi. Nanti melalui pemkab. Ini tinggal eksekusi saja. Kemungkinan mengikuti puncak arus mudik nanti,’’ ungkapnya. (Endah/IST


Post a Comment

0 Comments