Bawaslu Bersama Rakyat Untuk Awasi Serangan Hoax Pemilu 2024

INFOKU, BLORA - Dalam Rangka upaya Pencegahan Potensi pelanggaran Pemilu 2024,berbasis Media Sosial. Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Blora melaksanakan kegiatan Gugus Tugas Pengawasan Konten Internet , bertempat di Rumah Makan Joglo, Rabu, 20/12/2023. 

Ketua Bawaslu Kabupaten Blora  Andyka Fuad Ibrahim mengatakan bawaslu blora mengajak  Untuk Strategi pengawasan konten internet pada pemilu 2024 tanpa hoax, politisasi sara dan black campaign. 

“Mari bersama rakyat awasi pemilu dan tegakkan keadilan pemilu 2024 " Kata Ketua Bawaslu Blora. 

Koordnator Divisi (Kordiv) Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat (P2H) Bawaslukab Blora, Muhammad Musta’in mengatakan, upaya ini sudah digodok dengan matang oleh pihaknya. Ia menyebutkan ada beberapa strategi yang digunakan pihaknya untuk mengatasi kejadian yang dapat memecah belah masyarakat itu.

Baca juga : Saka Adhyasta Diajak Awasi Tahapan Pemilu 2024 Secara Partisipatif

“Kami melakukan patroli pengawasan siber bekerja sama dengan dinas terkait. Seperti, penelusuran konten internet, baik pada portal berita maupun media sosial, lalu pengawasan siber bersama organisasi masyarakat sipil.

Serta  pengawasan konten internet (siber) dilakukan dengan menggunakan alat kerja pengawasan. Kami juga merekomendasikan jika ada konten hoaks untuk di take down oleh pihak yang bertanggung jawab,’’ Katanya. 

Baca juga : Wow ..... KPU Blora Sudah Habiskan Rp 25 Milyar Lebih untuk Tahapan Pemilu

Hadir pada acara ini  Pegiat Sosial, Awak Media cetak, Elektronik dan Online Dan menghadirkan Narasumber dari Universitas Muhammadiyah Karanganyar serta dari Polres Blora. (Endah/Bayu)  


Post a Comment

0 Comments