Waspada... ! Pemerkosa Siswi Difabel Di Blora Masih Berkeliaran

INFOKU, BLORA - Kasus pemerkosaan seorang siswi SMP berkebutuhan khusus atau difabel masih belum temui titik terang. 

ilustrasi

Sebagai pendamping, Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Kinasih mengungkap, bahwa para terduga pelaku masih berkeliaran di wilayah Blora.

Terhitung, ada tujuh pelaku yang diduga terlibat dalam kasus ini. Kini, Polres sedang lakukan penyidikan.

Direktur Utama LBH Kinasih Agus Susanto mengatakan, para terduga pelaku tersebut masih berkeliaran.

Dia khawatir apabila masih berkeliaran, bisa menambah banyak korban.

Baca juga : Diperkosa Tujuh Pemuda, Siswi Difabel di Blora Sampai Hamil

“Dari kesaksian korban, salah satu terduga pelaku itu ada yang bekerja di salah satu tempat cuci mobil yang berada di wilayah Kecamatan Cepu. Saat ini, yang lain juga masih belum tahu keberadaannya. Kami sudah lapor dan Polres sedang lakukan penyidikan,” terangnya.

Agus mencoba menerangkan kronologi kejadian berdasar keterangan korban.

Siswi berusia sekitar 13 tahun itu mengaku dibujuk dengan iming-iming diberikan sejumlah uang.

Dia juga menyampaikan, salah satu terduga pelaku adalah orang dekat korban.

Mirisnya, korban kini telah berbadan dua. Usia kandungannya sekitar tujuh bulan.

Baca juga : Seorang Warga Ditangkap, 2 Lainnya Lolos Saat Kepergok Bawa 3 Batang Kayu Jati Ilegal

Korban ini juga seorang anak yatim. Salah satu terduga pelaku itu berusia 60 tahun atau kakek-kakek. Dia diiming-imingi uang untuk melayani hawa bejatnya,” tambah Agus.

Deperti pemberitaan sebelumnya, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) Blora Luluk Kusuma mengatakan, telah melakukan pendampingan terhadap korban.

Pihaknya telah menurunkan tim untuk setiap saat mendampingi korban. ‘’Kami sudah tangani psikologis korban dengan pihak RSUD,” tuturnya.

Sementara itu, Kasatreskrim Polres Blora AKP Selamet mengatakan, memang kasus tersebut saat ini sedang ditangani oleh pihaknya.

“Statusnya penyidikan. Tunggu saja dalam minggu ini ada progres,” jelasnya. (Endah/IST


Post a Comment

0 Comments