Camat Kunduran Blora Dorong Pengelola Website Desa Update Informasi

INFOKU, BLORA  - Camat Kunduran, Blora, Suharto, mendorong optimalisasi pengelolaan website desa di wilayah setempat. 

Hal itu disampaikan saat membuka bimbingan teknis Pengelolaan Website Desa se-Kecamatan Kunduran di desa Muraharjo, Rabu (11/10/2023).

"Kami sangat mengapresiasi adanya kegiatan ini, supaya masyarakat lebih mudah mengakses informasi di Desa, dengan demikian pengelola website desa juga harus update informasi secara rutin," kata Camat Kunduran Suharto.

Baca juga : Bandara Ngloram di Blora Akan Layani Penerbangan Umroh

Baca juga : Mengapa Kapolres Blora Ngopi Bareng Warga Di Desa Jepangrejo, Ini Lho Jawabnya

Bimtek kali ini digelar bekerja sama dengan media infodesanews dengan menghadirkan sejumlah narasumber terkait, diikuti pengelola website enam desa, yaitu Kodokan, Muraharjo, Sambiroto, Sendangwates, Kedungwaru dan Jetak.

“Jadi pengelola website itu sebuah tantangan, terimakasih kepada narasumber yang sudah membagi ilmu, wawasan dan memotivasi kami,” kata Ali salah seorang pengelola website desa. (Setyorini/IST


Post a Comment

0 Comments