Akhirnya Sekdes Bleboh Blora Mundur Atas Desakan Warga

 

INFOKU BLORA - Setelah menggemparkan publik Blora dengan kondisi babak belur diarak warga dalam video, Sekretaris Desa (Sekdes) Bleboh, Kecamatan Jiken, Muhammad Abdurrohim mengundurkan diri dari jabatannya. 

 Foto : IST 

Dia kepergok warga saat masuk ke rumah seorang wanita yang mempunyai suami. Saat itu juga ia digerebek dan diarak dari desa menuju mapolsek setempat.

Tokoh Masyarakat Bleboh, Suwarsono dalam keterangannya mengatakan, para warga setempat sangat malu dengan kejadian tersebut.

Apalagi, yang bersangkutan adalah orang yang terpandang di desanya. Sebagai perwakilan masyarakat setempat, menuntut sekdes tersebut mundur.

Baca juga : Diduga Ganggu Istri Orang, Sekdes di Blora Digerebek Warga

“Hari ini (kemarin) kami tuntut untuk mundur dan langsung dikabulkan oleh yang bersangkutan. Itu juga ada imbauan dari kepolisian agar sekdes mundur dan meredam hawa panas di desa,’’ tuturnya kemarin (29/8).

Dia juga mengatakan, dalam pembacaan surat pengunduran tersebut pun diwakilkan oleh pihak-pihak terkait. Sebab sekdes masih berada di Polsek Jiken untuk diperiksa.

“Beliaunya masih di polsek untuk sementara waktu. Tuntutan ini semata-mata untuk keberlangsungan pemerintahan desa dan situasi kondisi desa agar kondusif,’’ ungkapnya.

Baca juga : Kasus DD Desa Nglebur Masuk Tahap Penyelidikan Polisi

Selain itu, Suwarsono juga membeberkan, kronologisnya berawal pelaku masuk ke rumah warga yang dihuni perempuan bersuami di desa itu pada tengah malam.

“Jadi itu tengah malam. Sekitar jam 11 lebih. Lalu ketahuan sama warga dan digerebek. Si perempuan itu pertama tidak ngaku, tapi karena sudah kepergok dari awal dicarilah si pelaku ternyata sembunyi di kamar mandi dan akhirnya dihakimi sehingga babak belur lalu dibawa ke Mapolsek,’’ jelasnya.

Sebelumnya, Kapolsek Jiken, Iptu Zaenul Arifin menegaskan kasus tersebut sudah ditangani. (Endah/IST


Post a Comment

0 Comments