Ingin Disambut Pembatik Daun Jati, Datanglah ke Kampung Samin Blora

 

INFOKU, BLORA – Nampak para ibu di Kampung Samin cukup telaten menebalkan motif batik khas Desa Sambongrejo.

Hasil bumi, keanekaragaman hayati dan tokoh Samin Surosentiko menjadi identitas batik dikembangkan warga desa bersebelahan dengan hutan tersebut.

Foto : IST 

Puji Lestari salah satu warga Kampung Samin tampak berhati-hati membatik.

Tangan kanannya memegang canting telah dicelupkan larutan pewarna. Canting itu ditiup perlahan sebelum dibubuhkan ke kain putih disedikan motif jati samin.

“Yang menjadi khas motif jati samin, perpaduan daun jati dan gambar Mbah Samin Surosentiko,” tuturnya.

Beberapa motif lain dikembangkan seperti buah-buahan dan hasil pertanian warga desa, yakni jagung, padi, daun singkong, dan daun jati.

“ ini menggambarkan kearifan lokal Desa Sambong, kami buat menjadi motif batik,” terangnya.

Baca juga : Sambongrejo Ditetapkan Sebagai Salah Satu Desa Wisata Terbaik Indonesia

Kerja-kerja kesenian membatik warga desa itu sejak lama dan dikembangkan lebih baik sejak mengikuti lomba Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI).

“Di sini ada batik cap dari ibu-ibu PKK berkolabasi dengan tempat wisata,” ungkapnya.

Pembuatan batik di Kampung Samin saat ini dijadikan paket wisata. Pengunjung datang bakal dilibatkan pembuatan batik secara bersama warga kampung dan orang-orang Samin yang hidup berdampingan warga desa.

Baca juga : Rp 28 Miliar Disiapkan Untuk Bayar Premi Kesehatan Warga Blora

Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Desa Sambongrejo Janurman mengatakan, wisata edukasi pembuatan batik mengedepankan kebudayaan khas warga Samin dan Desa Sambongrejo.

“Kami mengedepankan budaya dan kehidupan masyarakat Sedulur Sikep. Kami telah menyiapkan berbagai wisata edukasi dilengkapi fasilitas dan homestay wisatawan berkunjung ke Kampung Samin,” tambahnya. (Endah/IST


Post a Comment

0 Comments