INFOKU, BLORA - Berkah bagi
pedagang Pasar Ngawen, pada awal puasa Ramadan tahun ini.
Pasalnya mereka mulai ditempati sejak pembangunan selesai pada Desember tahun lalu. Pengundian kios dan los Blok Y Pasar Ngawen sudah rampung.
Februari lalu, pembagian blok Y sempat diprotes beberapa pihak akibat tidak
transparan.
“Pengundian dengan pedagang dan paguyuban juga didampingi kejaksaan dan
polres agar terjamin adil dan transparaan,’’ kata Kepala Dinas Perdagangan
Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Dindagkop UKM) Kiswoyo.
Diketahui, saat ini pasar Blok Y ini masih milik Kementerian Perdagangan.
Pasar rakyat di Kecamatan Ngawen itu direvitalisasi dengan dana APBN senilai Rp
2,7 miliar.
Anggaran merupakan bantuan dari Kementerian Perdagangan.
Baca juga : Ratusan Pedagang Ikuti Pengundian Dan Penempatan Pasar Ngawen.
“Penandatanganan kemungkinan bulan ini. Namun, masih menunggu petunjuk
Kementerian Perdagangan,’’ ungkapnya.
Dia sudah menyampaikan proses pembangunan, tidak ada beban biaya ataupun
lainnya. Hanya mengimbau, para pedagang tidak serta merta percaya pihak lain
menjanjikan dapat kios atau los.
Pihaknya membuat surat pernyataan di atas materai dan bertanggung jawab
ketika terbukti transaksi kepada pedagang.
Kiswoyo menambahkan, dari hasil pembangunan ini terdapat 157 sarana
perdagangan terdiri 22 kios, 130 los, dan 5 tempat dagangan basah atau daging.
Baca juga : Pasar Induk Cepu akan Dibangun 272 Los, Pedagang Mulai Diajak Rembuk
Sri Munadi salah satu pedagang senang mendapat kios dalam pengundian.
“Tempatnya bersih. Dulu, saya lesehan,’’ ujar pedagang bumbu masak
tersebut. (Endah/IST)
0 Comments
Post a Comment