Formasi 250 P3K Tenaga Kesehatan Blora diperebutkan 532 Peserta

 

INFOKU, BLORA - Sebanyak 532 peserta seleksi Pegawai Pemerintah Perjanjian Kerja (PPPK) Kabupaten Blora tahun anggaran 2022 untuk formasi tenaga kesehatan, ikuti seleksi kompentensi, Rabu (14/12/2022).

Untuk tahun 2022 ini, formasi tenaga kesehatan yang disediakan Kabupaten Blora sebanyak 250 orang.

Dari 532 peserta yang dinyatakan memenuhi syarat, akan mengikuti seleksi di sejumlah titik lokasi. sebanyak 525 peserta diantaranya mengikuti seleksi kompetensi di Gedung Poltekkes Kemenkes Surakarta, dan 7 peserta lainnya di berbagai lokasi lain.

Untuk mengecek dan memastikan kelancaran seleksi, Wakil Bupati Blora Tri Yuli Setyowati, hadir untuk meninjau pelaksanaan seleksi kompetensi di Gedung Poltekkes Kemenkes Surakarta.

Wabup yang memberikan motivasi dan semangat kepada para peserta yang akan menjalani tes.

Baca juga : Pemkab Blora Tidak Mampu untuk Dana Pembebasan Lahan Bendung Gerak Karangnongko

Adapun para peserta akan melakukan seleksi kompetensi dengan berbasis Computer Asissted Test (CAT) oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN). Dalam seleksi ini, peserta diminta untuk mengerjakan 145 butir soal, dimana 10 butir soal diantaranya merupakan soal wawancara.

Hasil dari seleksi kompetensi ini juga akan ditayangkan secara langsung oleh BKN melalui kanal Youtube Kanreg I BKN Yogyakarta.

Sehingga skor peserta dapat dipantau secara real time saat berlangsung tes.

Baca juga : Diduga Ada Setoran Uang Kelolosan Peserta PPPK Guru, DPRD Akan Pantau Langsung

Baca juga : Dirgahayu Blora Ke 273, Minyak “Muncrat”, Ayo ndang mBangun

Selain itu, BKN juga melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan seleksi kompetensi untuk formasi tenaga kesehatan ini.

Wabup menyampaikan, Pemkab Blora akan mengupayakan agar apa yang menjadi keinginan dan usulan terkait pelaksanaan PPPK khususnya Blora ini dapat berjalan secara semestinya. Tentu dengan memperhatikan regulasi yang ada.

“Kami akan tetap berusaha mengupayakan bapak ibu agar mendapatkan hak yang sesuai untuk panjenengan, kalau ada yang mau disampaikan, sampaikan ke BKD kami akan berusaha memfasilitasi bapak ibu” paparnya. 

Pelaksanaan seleksi di Poltekkes Kemenkes Surakarta berlangsung selama 2 hari yakni Rabu-Kamis (14-15 Desember) untuk 525 peserta. (Setyorini/KOM) 


Post a Comment

0 Comments