Mayoritas Pencari Kartu Pekerja Didominasi Lulusan SLTA

 

BLORA – Ada 518 orang para pencari kerja (pencaker) yang mengakses kartu pekerja di Blora.

Sebagian besar lulusan SLTA, dengan tujuan kerja di perusahaan luar daerah. Para pembuat kartu harus datang ke kantor Dinas Perinduatrian dan Tenaga Kerja (Dinperinaker) Blora untuk mencetak kartu kerja.

Kepala Dinperinaker Blora Endro Budi Darmawan menjelaskan, pada akhir September data pencari kerja tercatat 518 orang dari berbagai jenjang pendidikan.

Terbanyak lulusan SLTA dengan jumlah 447 orang. “Sedangkan untuk sarjana sedikit, hanya 12 orang tahun ini,” ujarnya.

Endro menjelaskan, para pencaker biasanya mempunyai tujuan kerja. Selain mandiri, dari perusahaan ada meminta bantuan dinas menyiapkan pekerja dibutuhkan perusahaan.

Baca juga : Selama 90 Hari, Pemkab Blora Beri Subsidi BBM Kepada Pelaku Angkutan Umum

“Perusahaan biasanya mencantumkan persyaratan kartu pencari kerja. Sehingga pekerja membuatnya sebagai persyaratan,” terangnya. 

Menurut Endro, rerata pembuat kartu pencari kerja mendapat pekerjaannya di luar daerah.

Mulai buruh pabrik kain dan sepatu. Sedangkan, di daerah masih minim dibanding perusahaan membuka lowongan di luar daerah.

Dari ratusan data terkumpul, pihaknya hanya bisa memastikan jumlah pencari kerja mendaftar di disperinaker.

Baca juga : Gubernur Jateng Ganjar Pranowo instruksikan Sikat Saja Pemotong BLT

Disamping itu, ada juga pendaftaran secara online bagi masyarakat berada jauh dari perkotaan.

“Namun mereka (pencari kerja) perlu datang mencetak kartu, karena stempel harus dari kantor,” jelasnya. (Endah/IST)


Post a Comment

0 Comments