Validasi Data Pedagang Blok D pasar Sido Makmur Rampung, Tunggu Ditempati Penjual


INFOKU, BLORA – Sebanyak 216 data pedagang pasar selesai diverifikasi, yang nantinya akan menempati bangunan Blok D Pasar Sido Makmur.

Bidak lesehan telah disesuaikan jumlah data terbaru dengan luas pedasaran diperkecil 2×1,5 meter persegi.

Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Dindagkop UKM) Blora Kiswoyo mengatakan, validasi data melibatkan kejaksaan negeri sudah selesai.

“Proses pendampingannya sudah selesai, artinya sebagai dasar membagi sudah dikomunikasikan,” katanya kemarin (5/9).

Dia memastikan, penempatan bisa dilaksanakan menyesuaikan jadwal bupati.

Pihaknya telah berkirim surat untuk memastikan tanggal, sedangkan minggu ini akan dilakukan sosialisasi.

Baca juga : Waduh ... Baru Rampung beberapa Bulan, Plafon Pasar Sidomakmur Blora Ambrol

Kiswoyo menjelaskan, data pedagang bertambah sehingga dari lapak yang awalnya 107 dilakukan penambahan dengan memperkecil luas pedasaran menjadi 2×1,5 meter persegi.

Sehingga ditemukan 216 lapak termasuk kios dan bidak. Tentu, untuk mengakomodir pedagang sebelumnya berjualan.

Baca juga : Pekan Raya Cepu 2022, Saatnya UMKM Munculkan Produk Inovatif Yang Bernilai Jual Tinggi

Sementara kepala Bidang Pasar Daerah Dindagkop UKM Blora Soni Supriyanto menegaskan minggu ini akan sosialisasi kepada pedagang pasar.

Data dimilikinya dipastikan valid karena melalui beberapa proses verifikasi. “Intinya sudah fix,” jelasnya. (Endah/IST) 


Post a Comment

0 Comments