Masyarakat Blora Diajak Lengkapi Vaksin Booster, Berpeluang Umroh Gratis

 

INFOKU, BLORA - Masyarakat diajak untuk melengkapi vaksinasi hingga dosis ketiga (booster).

Hal tersebut disampaikannya Bupati Blora Arief Rohman di hadapan ribuan pesepeda atau yang dikenal dengan istilah Goweser dalam acara Gowes Tanah Merdeka 2022, di Taman Tuk Buntung Cepu, Blora, Minggu (7/8/2022).

Arief menyampaikan bagi masyarakat yang mau divaksin, nantinya juga berkesempatan untuk memperoleh hadiah berupa Umroh.

"Kami dari Pemkab Blora titip pesan, agar kita semua mendukung program pemerintah untuk vaksin, nanti sama pak Kapolres, kita akan kasih hadiah umroh, untuk vaksin," ungkapnya.

Baca juga : Lho PAD Kabupaten Blora Bergantung pada Banyaknya Orang Sakit

Baca juga : Sebanyak 2.214 Rumah di Blora Tidak Punya Fasilitas BAB

Selain itu, bagi 50 warga masyarakat pertama yang dilayani di gerai vaksinasi yang ada sekitar kawasan Tuk Buntung  pagi itu juga langsung memperoleh hadiah berupa kaos menarik.

Kegiatan itu dihadiri Wakil Bupati Blora Tri Yuli Setyowati, Dandim 0721 Blora Letkol Inf Andy Soelistyo, Kapolres Blora AKBP Fahrurozi. (Setyorini/KOM)


Post a Comment

0 Comments