INFOKU, BLORA - Bandar Udara
Ngloram, Cepu, yang telah berbulan-bulan tidak melaksanakan penerbangan, kini
telah disiapkan untuk kembali beroperasi melayani penerbangan.
Mengingat saat ini Bandara Halim Perdanakusuma masih dalam proses revitalisasi, penerbangan rencananya akan dilakukan menuju Bandara Pondok Cabe.
Komunikasi dan
koordinasi dengan pihak maskapai terus dilakukan. Salah satu Maskapai Wings Air
rencananya akan beroperasi membuka penerbangan Cepu Blora menuju Bandara Pondok
Cabe Tangerang Selatan (Tangsel).
Sementara maskapai
Citilink masih menunggu revitalisasi Halim Perdana Kusuma Jakarta selesai.
“Kami melobi maskapai
Wings Air untuk terbang ke Pondok Cabe, Alhamdulillah minggu lalu sudah
melakukan uji coba pendaratan,” papar Kepala UPBU Dewadaru, Ariadi Widiawan.
Baca juga : Ada Warga Terima Ganti Lahan Rp 2,4 Miliar, dari Perluasan Lahan Bandara Ngloram
Kepala UPBU Kelas III
Dewadaru Ariadi Widiawan menjelaskan, penerbangan Cepu-Jakarta akan dibuka lagi
pada 5 Agustus mendatang.
Kepala UPBU Dewadaru
tersebut juga berharap, ketika nantinya bandara Halim Perdana kusuma sudah
dibuka kembali, penerbangan di Bandara Ngloram akan semakin ramai dengan
kehadiran dua maskapai yakni Citilink dan Wing Air.
”Kami mohon kepada
Bapak Bupati dan kawan kawan semua untuk ikut serta meramaikan penerbangan
tersebut,” imbuhnya.
Sebelumnya,
penerbangan dengan rute Bandara Ngloram-Halim Perdana kusuma dan sebaliknya
telah berjalan dengan maskapai Citilink
Namun, karena Bandara
Halim Perdana kusuma saat ini tengah dalam proses revitalisasi, Maka trayek
tersebut ditutup sementara.
“Sebelum diresmikan
ini kita mempunyai penerbangan Cepu ke Halim menggunakan maskapai Citilink,
tetapi baru tiga bulan beroperasi bandara Halim Perdanakusuma direvitalisasi
sehingga harus ditutup sementara, dan untuk itu tidak berjalan,” ungkapnya.
Baca juga : Surat Audit Forensik Tes CAT Perades, Agar Dibuat Bupati Blora
Bupati Blora Arief
Rohman berharap agar Bandara Ngloram bisa segera melayani penerbangan kembali.
Pihaknya juga
membenarkan bahwa akan ada penerbangan dari Ngloram ke Pondok Cabe dan
sebaliknya.
”Ngloram ke Pondok Cabe tinggal nunggu tanggalnya saja. Nantinya pada Agustus Citilink dari Halim ke Ngloram akan kembali terbang, setelah bandara Halim selesai dibangun,” ungkapnya.(Endah/IST)
0 Comments
Post a Comment