PPKM Blora Turun ke Level 2, Masyarakat Dihimbau Tetap Jaga Prokes

 

INFOKU, BLORA - Status Kabupaten Blora, Jawa Tengah, akhirnya masuk dalam Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 2 setelah dinilai berhasil menanggulangi Covid-19.

Kabupaten Blora sebelumnya berada pada PPKM level 3. "Alhamdulillah per hari ini level 2, tapi dengan level 2 ini tentunya masyarakat tidak boleh terlena," Bupati Blora Arief Rohman kepada wartawan, Selasa (7/9/2021).

Arief menambahkan, kabupaten/kota yang berstatus level 2 dalam PPKM diperbolehkan menggelar sekolah tatap muka secara terbatas.

"Nanti teknisnya akan kita turunkan di masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD), sektor pendidikan juga sama nanti tatap muka sudah diizinkan," katanya.

Kendati Blora masuk PPKM Level 2, Arief berharap masyarakat tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes).

"Sekali lagi kita tidak boleh euforia berlebihan, tetap jaga prokes dan sebagainya," ujarnya.

Terpisah, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Blora Hendi Purnomo mengatakan, pembelajaran tatap muka (PTM) secara terbatas telah berjalan selama dua minggu.

"Alhamdulillah tidak ada kendala, dan tanggapan masyarakat positif," ujar Hendi.

Dinas pendidikan, kata dia, memastikan para tenaga pendidik telah menjalani vaksinasi dan swab antigen.

"Kami senantiasa memberikan pelayanan yang terbaik, di samping bapak ibu guru sudah divaksin, ini juga kami perintahkan untuk bisa melaksanakan swab antigen, biar kita terpantau bahwa teman-teman pendidik dan tenaga pendidikan dalam posisi baik dan sehat," tambahnya.(Endah/IST)


Post a Comment

0 Comments