Wujudkan Ketahanan Pangan melalui Pelaku Usaha Bibit Tanaman

 

INFOKU, BLORA - Kapolsek Tunjungan Polres Blora Polda Jawa Tengah AKP Budiyono bersama anggota menyambangi lokasi usaha bibit tanaman milik Siswanto di Dukuh Busalah, Desa Adirejo, Kecamatan Banjarejo, Kabupaten Blora, Kamis (18/3/2021).

Sambang Kapolsek tersebut dalam rangka menjalin kemitraan untuk mewujudkan situasi yang kondusif serta mewujudkan ketahanan pangan, terutama di wilayah Desa Adirejo, Kecamatan Tunjungan. Kapolsek AKP Budiyono menyampaikan imbauan kamtibmas serta semangat kepada Siswanto, selaku pengusaha bibit tanaman.

"Kita sambangi lokasi pembibitan ini, selain untuk menyampaikan imbauan kamtibmas, juga kita berikan motivasi kepada petani terutama bapak Siswanto agar terus mengembangkan usaha ini dengan terobosan yang lebih bagus, sehingga membawa manfaat bagi keluarga dan tentunya bisa menyerap tenaga kerja warga setempat," kata Kapolsek Tunjungan.

Lebih lanjut Kapolsek menambahkan bahwa masih dalam suasana pandemi seperti ini diharapkan masyarakat bisa kreatif untuk mencari peluang usaha, sehingga bisa bertahan ditengah pandemi COVID-19.

"Kita berdayakan Bhabinkamtibmas untuk ikut berperan dalam mewujudkan ketahanan pangan, salah satunya adalah memberikan semangat serta duduk bersama untuk mencari ide kreatif ataupun terobosan kreatif lainnya," kata AKP Budiyono.

Untuk diketahui usaha pembibitan tanaman yang dilakukan oleh Siswanto, sudah berjalan lancar. Dimana dilokasi tersebut dilakukan pembibitan sayuran seperti cabe, terong, kates, dan tomat.

Siswanto menceritakan, awalnya untuk pemasaran pembibitan agak susah dan pemasaran berjalan lambat. Namun setelah sharing dengan Bhabinkamtibmas Polsek Tunjungan, akhirnya Siswanto mencoba memasarkan bibit tanamannya lewat on line, yaitu melalui media sosial.

"Berawal dari ide Bhabinkamtibmas untuk memasarkan secara online, Alhamdulilah sampai hari ini hasilnya lumayan," ucap Siswanto.

Adapun pemasaran bibit tanaman buah milik Siswanto, selain diminati warga kabupaten Blora, pemasarannya telah sampai ke wilayah Purwodadi, Solo, bahkan Provinsi Jawa Timur, dimana sudah banyak pelanggan dari kabupaten Tuban, dan Bojonegoro yang berlangganan dengan bibit tanaman miliknya.

"Usaha dari Bapak Siswanto ini adalah salah satu terobosan kreatif yang harus kita dukung, dengan keberhasilan Bapak Siswanto semoga bisa menginspirasi semua warga agar selalu semangat dalam berusaha, terutama karena sebagian besar warga Tunjungan adalah petani, mari kita wujudkan ketahanan pangan di desa kita," tutup Kapolsek Tunjungan. (Setyorini/ist) 

Post a Comment

0 Comments