INFOKU, BLORA - Tim pemenangan
Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Umi Kulsum dan Agus Sugiyanto(UMAT)
mengadakan rapat konsolidasi dan pemantapan saksi serta koordinator Desa dan
Timses.
Acara yang dilaksanakan pada hari minggu tgl 1/11/2020 di Dukuh glagahan Desa jepangrejo kecamatan Blora, dihadiri oleh Tim pemenangan kabupaten Blora Mei Naryono, Gatot Pranoto, Prasetyo Nugroho, Ateng Sutarno , Kordes jepangrejo dan saksi saksi dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.
Mei Naryono sebagai Ketua Tim Pemenangan Calon Bupati dan Wakil
Bupati Umi Kulsum dan Agus Sugiyanto mengatakan Tim harus solid terus bergerak cepat pantang
mundur, kerja keras dan mencari dukungan untuk kemenangan Umi Kulsum-Agus Sugiyanto
sebagai Bupati dan Wakil Bupati Blora Periode 2019-2024.
“Kami harus bergerak cepat dan solid dengan kerja keras untuk memenangkan
UMAT di Pilkada 2020,” tegas Mei.
Menurutnya Pemantapan konsolidasi selain untuk memenangkan Pasangan Umi Kulsum-Agus Sugiyanto (UMAT) sekaligus juga untuk mensosialisasikan gerakan Politik yang santun dan bermartabat guna menjaga kondusifitas saat pilkada di Kabupaten Blora agar tetap damai dan aman.
Dalam pemantapan saksi ,Koordinator Desa dan timses tetap sinergis untuk
memenangkan pasangan Umi Kulsum dan Agus Sugiyanto sebagai Bupati dan Wakil
Bupati Blora, tanpa menyebarkan berita Hoak maupun berita provokatif yang
menyudutkan serta memancing gesekan antar pendukung Calon.
Mei Naryono berharap dengan adanya hubungan yang sinergitas antar kordes
dan timses,relawan maupun simpatisan itu dapat mewujudkan gerakan politik yang
bermartabat dan santun.
"Saya sebagai timses kabupaten Blora menargetkan 65% kemenangan Umi Kulsum-Agus Sugiyanto sebagai Bupati Blora dan Wakil Bupati," Tambahnya(Endah/Bayu)
0 Comments
Post a Comment