Sosialisasi Obat Dan Makanan Oleh Anggota Komisi IX DPR RI

 

INFOKU, BLORA - Anggota DPR RI Dr.Edy Wuryanto S.Kp.M.Kp dari Partai Demokrasi Perjuangan Indonesia menggelar acara Sosialisasi  Obat Dan Makanan Yang Aman di Balai Kelurahan Kunduran Selasa 27/10/2020.

Acara ini dihadiri oleh Badan Pengawasan Obat Dan Makanan(BPOM) Pusat Dra.Eka Purnamasari Apt,BPOM Provinsi Jawa Tengah Dra.I Gusti Aya Adhi,Jajaran Forkompincam dan masyarakat setempat.Acara dibagi 2 sesi yaitu pagi dan siang tetap mematuhi Protokol Kesehatan.

Pada saat menggelar acara sosialisasi tersebut,Edy Wuryanto mengatakan ada banyak  yang harus diperhatikan,dalam situasi  masa pandemi ini bagaimana ekonomi rakyat tetap berjalan,salah satunya yaitu UMKM.

Seperti budidaya tumbuhan kelor misalnya.

"Saya berharap kelor menjadi solusi stunting,,tinggal bagaimana kita mengembangkan,karena kelor sudah mendunia." Tambahnya.

Anggota DPR RI Dari Dapil 3 Jawa Tengah meliputi Kabupaten Blora,Rembang,Pati dan Grobogan  juga bersyukur bisa bertemu  kembali dan menerima langsung warga Kelurahan kunduran.

Untuk potensi umkm warga kelurahan Kunduran ini akan terus kita kembangkan,agar ekonomi rakyat juga terbantu.Potensi sudah ada,kreativitas harus kita hargai disaat Covid-19 sangat menekan.

Lurah Kunduran Mugiyono S.Sos mengaku senang dan mengucapkan terima kasih atas kedatangan Edy Wuryanto  Anggota Komisi IX DPR RI.

"Sudah dua kali ini pak Edy wuryanto hadir di kelurahan Kunduran,semoga kedepan pak edy bisa mengemban Aspirasi rakyat," Tambahnya.(Endah/Bayu)

 

Post a Comment

0 Comments