Sri Sumarni-Bambang Direkomendasi Golkar



INFOKU, GROBOGAN – DPD Partai Golkar Kabupaten Grobogan memberi rekomendasi sekaligus menjadi partai pengusung calon bupati (Cabup) Sri Sumarni dan Calon Wakil Bupati (Cawabup) Bambang Pujiyanto dalam Pilkada 2020. 
Rekomendasi diberikan setelah Sri Sumarni dan Direktur RSUD R Soedjati Purwodadi Bambang Pujiyanto mengirim surat permohonan kepada DPD Golkar Grobogan untuk rekomendasi Cabup dan Cawabup Grobogan.

”Permintaan rekomendasi dapat kami terima. DPD Golkar memberikan rekomendasi kepada Sri Sumarni dan Bambang Pujiyanto sebagai Cabup dan Cawabup Grobogan,” kata Sekretaris DPD Golkar Grobogan Pranyoto Yudo Yuwono di kantor DPD setempat Jalan R Seoprapto Purwodadi pada Minggu lalu.
Dukungan deklarasi ini juga dihadiri Ketua Fraksi Karya Sejahtera Wasono Nugroho, Ketua AMPG Grobogan Muhammad Sidiq, dan Karsono anggota fraksi Karya Sejahtera.
Surat permintaan rekomendasi yang disampaikan ke DPD Golkar, kata Yudo ditindaklanjuti dengan memberikan rekomendasi. Selanjutnya surat dikirim ke DPW Golkar Jawa Tengah dan DPP Golkar sesuai dengan mekanisme.
”Dukungan kami berikan hanya kepada Sri Sumarni dan Bambang Pujiyanto sebagai calon tunggal. Permohonan yang lain tidak kami dukung,” ujarnya.
Pemberian dukungan tersebut diserahkan kepada DPW Golkar Provinsi Jawa Tengah dan DPP Golkar pusat. Sebab surat rekomendasi tersebut juga telah disampaikan kepimpinan PAC Golkar di 19 Kecamatan. Hasilnya semua pengurus Kecamatan mendukung.
”Kami dari Golkar mendukung sekaligus sebagai pengusung tidak hanya DPD tetapi juga sampai tingkat Kecamatan. Dan untuk Cawabup kami tegaskan hanya mendukung Pak Totok (Bambang Pujiyanto Red),” terangnya.
Ketua Fraksi Wasono Nugroho mengatakan, untuk Pilkada partai Golkar mendukung pemerintahan yang ada dengan mengusung Sri Sumarni dan Bambang Pujiyanto. Survei dari 19 Kecamatan mendukung dan menjalankan pemerintahan ke depan.
Hal sama juga diungkapkan Ketua AMPG Grobogan Moch Sidik. Sebagai pengurus partai dirinya mendukung cabup dan cawabup Bambang Pujiyanto.
”Kami mendukung karena pemerintahan sekarang memiliki prestasi dan track record yang baik,” tandasnya.(Budi/RDR JP)
Baca Model tabloid ....?
Gambar  Klik KANAN pilih Open New Tab atau Buka Tautan Baru