INFOKU,
BLORA -
Humas Polres Blora Polda Jawa Tengah mengimbau warga agar waspada terhadap
hoaks.
Imbauan itu
disampaikan melalui siaran di Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL) Radio Gagak
Rimang Blora, Senin (17/2/2020).
Dalam siaran radio
Paur Humas Polres Blora Bripka Arip Nirwanto mensosialisasikan kepada
masyarakat tentang dampak negatif dari berita bohong atau hoaks. Selain itu
juga disampaikan pesan kamtibmas untuk masyarakat Blora.
"Kami ingin
mengajak warga Blora untuk bijak dan pintar dalam bermedia sosial," ucap
Bripka Arip Nirwanto.
Menurutnya,
sekarang adalah jaman media, dimana perkembangan informasi bergerak begitu
cepat dan dinamis.
"Satu kejadian
di belahan dunia selatan, dalam waktu singkat akan sampai pada belahan dunia
lainnya, yaitu melalui dunia maya atau internet," tandasnya.
Begitu cepatnya
informasi berkembang, jika sampai terjadi penyebaran informasi yang salah
tentunya akan fatal akibatnya, terutama berita atau informasi provokasi yang
dapat memecah belah persatuan dan kesatuan.
"Disitulah
kita dituntut cerdas dalam bermedia,” tegasnya.
Kepada seluruh masyarakat kabupaten Blora
Paur Humas mengajak agar benar-benar menyaring informasi yang masuk. (Trisiana/KOM)
Baca Model tabloid ....?
Gambar Klik KANAN pilih Open New Tab atau Buka Tautan Baru
Gambar Klik KANAN pilih Open New Tab atau Buka Tautan Baru