Blora
1 atau anak no 1
INFOKU,
BLORA –
Perdebatan tentang Siapa Keluarga Bupati Djoko Nugroho, yang akan dijadikan
penerusnya pada Pilkada Serentak 2020 banyak diperbincangkan masyarakat Blora.
Sebagaimana
diketahui Djoko Nugroho atau lebih akrab dipanggil Kokok, telah memimpin Blora
selama 2 periode, sehingga tidak dapat maju pada Pilkada mendatang.
Tidak bisa
dipungkiri, pembangunan Kabupaten Blora selama dipimpin Kokok mengalami
kemajuaan yang cukup Spektakuler dibanding Bupati Sebelumnya.
Disisi lain Djoko
Nugroho yang merupakan Bupati Blora ke 27 ini, sangat merakyat sekali.
Pergaulannya tanpa
batas usia, baik muda atau tua. Kegiatan para remaja apapun dia ikuti walau
usia sudah tidak muda lagi.
Motocroos, Off
road, sepeda gunung, bahkan sepak bolapun dia ikuti.
Bahkan Ngopi bareng
baik dengan para remaja maupun tua, diberbagai tempat atau waktu dia selalu
hadir.
Belum lagi saat jam
dinasnya, setiap mengunjungi sebuah Proyek, habiskan waktu berjam-jam hanya
untuk menunggu pengerjaan proyek tersebut.
Bahkan sering tanpa
pengawalan pantau langsung proyek dilapangan sekaligus mencari daerah mana diwilayahnya
yang masih perlu segera dibangun.
Hal seperti inilah
yang membuat nama Djoko Nugroho melambung di Blora, sehingga menjadi
perhitungan para Bakal Calon Bupati yang akan maju mendatang.
Slogan “Siap
Melanjutkan Kepemimpinan Djoko Nugroho” nampaknya cocok untuk
dimunculkan pada Pilkada Blora mendatang.
Istri
atau Anak
Banyak masyarakat
berharap agar salah seorang keluarga Djoko Nugroho maju sebagai calon Bupati
mendatang.
Survey lapangan
INFOKU dari ratusan responden tanya jawab diberbagai daerah, diatas 70 persen
menginginkan keluarga Djoko Nugroho menjadi Calon no 1 bukan no 2.
Nama Umi Kulsum dan
Yudhan Satriyo Nugroho ramai dibicarakan untuk menandingi Bakal calon Bupati
lainnya, yakni Arief Rohman dan Abu Nafi.
Partai Nasdem Juga
ramai dibicarakan mereka akan mengusungnya sebagai Bacalon Blora 1 didampingi
koalisi Partai lainnya.
Dari data survey
Infoku mereka menyebut Partai Golkar diprediksi siap dampingi Calon dari Partai
Nasdem.
Dari koalisi ini
akan memperoleh 12 kursi diatas PDIP dan PKB yang masing masing 9 Kursi dan 8
Kursi DPRD.
Mereka menyebut
memprediksi nama Siswanto ketua DPD PG Blora akan mau sebagai Bacawabupnya.
Namun mereka juga
memprediksi bila Nasdem tidak memilih calon Blora 1, maka pilihan Golkar akan
dialihkan ke Abu Nafi, dan nama Yudhi Sancoyo akan menjadi Bacawabup.
Sementara Siswanto
tentu lebih mengutamakan dan memilih jabatannya sebagai wakil ketua DPRD Blora
mendatang.
Sementara dari
survey, Arief Rohman nampaknya masih menunggu kepastian dari Djoko Nugroho,
siapa yang akan dijadikan bacawabupnya.
Yang cukup menarik
dari survey yakni ada yang menggabungkan nama Umi Kulsum dan Yudhan Satriyo
pada Arief Rohman dan Abu Nafi.
Arief Rohman+Umi
Kulsum dan Abu Nafi+Yudhan Satriyo, nampaknya ini tidaklah mungkin terjadi.
Sebagai besar
responden juga masih menunggu Djoko Nugroho untuk menentukan pilihannya, mencalonkan
keluarganya sebagai Blora 1 atau
mencalonkan anaknya no 1 sebagai Bacawabup
Sementara itu PDIP
yang menang dalam Pemilu Serentak di Blora dengan perolehan 9 suara belum
nampak calon yang bakal diusungnya.
Hal ini mungkin
terkait sejarah 15 tahun pilkada Partai Berlambang Banteng Bermoncong Putih belum
pernah menang Pilkada di Blora.
Bacawabup
Dari berbagai
pendapat di masyarakat yang dikumpulkan infoku pertimbangan jumlah kursi DPRD
tetap yang utama.
Nama Seperti Bambang
Susilo, Siswanto, Setiyadji, Dwi Astutiningsih, HM Warsit, Edy Harsono dan yang
terbaru Yantinah masuk kategori Bacawabup.
Mereka prediksi
para calon tersebut hanya bisa maju sebagai Bacabup bila melalui jalur
independen.
Yang cukup
mengejutkan nama Yantinah mantan anggota DPRD Blora asal Cepu, yang mengaku
Dirinya sudah mengumpulkan banyak sekali foto copy dan tanda tangan warga yang
siap mendukungnya sebagai bacabup.
Juga nama Yudhi
Sancoyo mantan Bupati Blora ke 26 yang siap menjadi Wakil Bupati cukup membuat
kaget masyarakat luas.
Nampaknya semua itu segera terwujud, siapa yang maju
pada Pilkada Blora mendatang akan muncul tak lama lagi, seiring Anggota DPRD
Blora yang sudah dilantik. (Endah/Fendi/Agung)
Baca Model tabloid ....?
Gambar Klik KANAN pilih Open New Tab atau Buka Tautan Baru
Gambar Klik KANAN pilih Open New Tab atau Buka Tautan Baru