Sirkuit Motor terbesar se Jateng



Lapangan Golf Blora dirubah Sirkuit Motor
INFOKU, BLORA. Tidak hanya dialihfungsikan sebagai arena olahraga motor, Pemkab Blora merencanakan lapangan golf yang terbengkalai di Kelurahan Kunden dijadikan kawasan olahraga terpadu yang dilengkapi dengan ruang terbuka hijau.
Sebelumnya Bupati H.Djoko Nugroho pernah mengungkapkan rencana tersebut dalam acara musyawarah perencanaan pembangunan (musrenbang) Kabupaten Blora 2016 bulan lalu.
Saat itu Bupati yang akrab dipanggil Kokok ingin memberikan wadah kepada para pemuda Blora yang hobby olahraga balap motor agar mempunyai tempat khusus untuk berlatih sehingga tidak mengganggu ketertiban jalan raya.
Namun menurut Wakil Bupati H.Arief Rohman,tidak hanya pembangunan arena motor saja yang akan dilakukan di lahan lapangan golf.
Ia menyampaikan bahwa kedepan lapangan golf juga akan dibangun fasilitas olahraga lainnya yang belum ada di Blora.
“Tak hanya arena motor saja, nanti cabang olahraga lainnya bisa dibuatkan arena disitu. Kita kemas terpadu dengan taman terbuka hijau. Jadi bisa sebagai lokasi berolahraga dan bermain bersama keluarga,” ujarnya, Senin (4/4) lalu.

Foto: Lapangan Golf yang mangkrak sering dipakai menggembala kambing
 Designnya akan disusun lebih mendalam agar bisa benar-benar bermanfaat untuk masyarakat.
 “Nanti akan minta pertimbangan Mas Heru arsitek pemenang program andai aku jadi walikota dari Ridwan Kamil. Dia punya banyak gagasan untuk pembangunan kota,” lanjutnya.
Untuk diketahui, karena jarang digunakan untuk olehraga golf dan pengamanan lapangan yang minim. Kini lapangan golf Blora di Kelurahan Kunden justru menjadi tempat memadu kasih muda-mudi baik siang maupun malam. Bahkan banyak warga sekitar yang menggembalakan hewan ternaknya di lapangan golf. (Endah/IB)

Baca Model tabloid ....?
Gambar  Klik KANAN pilih Open New Tab atau Buka Tautan Baru