Korpri
Dituntut Memberi Pelayan Publik Maksimal
INFOKU,
BLORA- Penjabat
Bupati Blora Ihwan Sudrajat menegaskan agar Korpri terus mendorong peningkatan
kinerja dalam menjalankan tugas. Korpri dituntut mampu memberikan pelayanan
publik yang cepat, tepat dan terukur.
“Mulai Januari 2016, kinerja harus lebih baik dari sekarang,
rencana kerja yang baru harus dipacu. Naiknya tunjangan penghasilan pegawai
(TPP) pada tahun 2016 bagi seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Blora harus
semakin meningkatkan kinerja dan pelayanan yang baik kepada masyarakat. Baik
buruknya pelayanan masyarakat itu berada di tangan Korpri,” kata Ihwan Sudrajat
saat menjadi inspektur Upacara Peringatan Hari Korpri ke-44 tingkat Kabupaten
Blora di halaman Kantor Bupati Blora, Senin (30/11).
Dalam kesempatan itu
Ihwan yang juga staf ahli Gubernur Jawa Tengah mengingatkan agar Korpri benar-benar
netral dan fokus pada tugas serta fungsinya memberikan pelayanan kepada
masyarakat.
“Khususnya dalam
menghadapi Pemilu bupati dan Wakil Bupati di Blora harus benar-benar netral,”
tegasnya.
Upacara juga diikuti oleh
personel TNI dari Yonif 410/Alugoro, serta Kodim 0721/Blora dan PNS di
lingkungan Setda Blora dan SKPD.
Tali asih
Usai Upacara Pj Bupati
memberikan tali asih kepada sejumlah PNS yang memasuki masa pensiun serta
kepada ahli waris PNS yang baru saja meninggal. Kemudian dilanjutkan dengan tabur
bunga di Taman Makam Pahlawan Blora, oleh pengurus Korpri dan peserta upacara.
Upacara juga diikuti oleh personel TNI dari
Yonif 410/Alugoro, serta Kodim 0721/Blora dan PNS di lingkungan Setda Blora dan
SKPD. (Anis/KOM)