2 Pasang Cabup & Cawabup Daftar
Djoko Nugroho – Atrief Rohman Daftar hari
Pertama
Blora, pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan
Wakil Bupati Blora telah dimulai pada hari ini, minggu 26 s/d 28 Juli 2015
pada hari pertama
pendaftaran, satu pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Blora pasangan H.
Djoko Nugroho – H. Arief Rohman, M.Si yang diusung 3 partai politik (parpol)
yaitu Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Nasdem dan Partai Hanura
mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Blora.
Pasangan calon H.
Djoko Nugroho – H. Arief Rohman, M.Si di terima oleh Ketua KPU Kabupaten
Blora Arifin, S.Ag. yang dalam sambutannya menyampaikan bahwa dalam pendaftaran
ini akan di lakukan pemeriksaan kelengkapan berkas yang selanjutnya akan di
lakukan verifikasi terhadap kelengkapan berkas tersebut.
Setelah dilakukan
pemeriksaan kelengkapan berkas oleh Tim dari KPU Blora pasangan calon H. Djoko
Nugroho – H. Arief Rohman, M.Si dinyatakan memenuhi syarat pencalonan, adapun
syarat pencalonan diantaranya terkait dengan perolehan kursi Partai pengusung
di DPRD Kabupaten Blora hasil Pemilu 2014.
dimana PKB memperoleh
5 Kursi, Nasdem 3 Kursi dan Hanura 1 Kursi sehingga berjumlah 9 kursii.
Dengan demikian telah
memenuhi ketentuan 20 % dari jumlah kursi di DPRD, terkait dengan syarat
rekomendasi/persetujuan dari Pengurus Pusat Partai Politik, masing – masing
Partai Politik pengusung telah menyertakan rekomendasi dari DPP masing masing.
Untuk DPP PKB
sebagaimana tertuang dalam Surat Persetujuan Nomor 3793/DPP-03/VI/A-2/V/2015
tanggal 23 Mei 2015, DPP Nasdem Nomor 005-Kpts/DPP-Nasdem/VI/2015 tanggal 30
Juni 2015 dan DPP Hanura Nomor SKEP/B/148/DPP-HANURA/VII/2015 tanggal 15 Juli
2015. (Endah/Ist)
Ke Kantor KPU Blora, Abu-Dasum Diarak Melalui
Jalur Bus
BLORA –Pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Abu Nafi-HM
Dasum hari ini resmi mendaftarkan diri ke KPU Blora. Pasangan ini, diarak
ratusan simpatisan dan pendukung untuk menuju ke Kantor KPU Blora.
Dengan mengendarai
kendaraan terbuka, Abu-Dasum diarak melalui jalur bus. Beberapa kali, Abu-Dasum
melambaikan tangan kepada sejumlah warga yang kebetulan berpapasan dengan
rombongan.
”Tadi pak Abu-Dasum
memulai persiapan dari Kantor DPC PDI Perjuangan, kemudian setelah ratusan
simpatisan dan pendukung berkumpul, kita ke KPU untuk mendaftar,” ujar Solihin
Hasan, Senin (27/7/2015). (PRIYO/KHOLISTIONO)