Revolusi Mental Blora



Revolusi Mental ala DPPKKI Blora
INFOKU, BLORA- Kepala Dinas Perhubungan Pariwisata Kebudayaan Komunikasi dan Informatika (DPPKKI) Slamet Pamuji, melalui kepala seksi (Kasi) Promosi Pariwisata DPPKKI,  Sarjono, di Blora, Jumat (17/10), mengatakan kearifan lokal menjadi akar sebuah revolusi mental.
 “Perilaku Samin Sikep yang menjujung tinggi kejujuran, kebersamaan, dan kesederhanaan merupakan potensi yang mengakar untuk mewujudkan sebuah revolusi mental,” katanya.
Salah satunya, kearifan lokal pada komunitas Samin Sikep Klopoduwur yang menarik perhatian banyak masyarakat hingga sekarang. Keberadaanya terus menjadi kajian dari para pemerhati budaya baik dari akademisi maupun masyarakat biasa.
 “Revolusi Mental yang akhir-akhir ini marak didengungkan, sehingga perlu mengkaji lebih dalam nilai-nilai budaya masyarakat adat. Kearifan lokal menjadi akar jati diri bangsa,” tandasnya.
Samin Sikep Klopoduwur masih memegang teguh ajaran Samin Surosentiko ditengah derasnya era globalisasi. Hal itu menyebabkan Desa di bilangan hutan KPH Randublatung tersebut sering dikunjungi  mahasiswa, pelajar dan masyarakat dari luar daerah Blora untuk mengetahui lebih jauh ajaran Samin Surosentiko. (Agung/KOM).
 Lebih lengkap baca model Tabloid
Gambar klik kanan pilih open New Tab atau Buka tautan Baru