Dugaan Penyimpangan - tabloid INFOKU 83



Dana Gapoktan & Sanitasi Lingkungan Diindikasikan Bermasalah
INFOKU, BLORA- Banyaknya masukan ke INFOKU, baik secara langsung maupun tidak langsung baik email atau SMS redaksi terkait adanya 2 proyek yang diindikasikan dilokasi dimana redaksi berada, menjadi perhatian tersediri dari rekan rekan wartawan.
Kedua proyek yakni Bantuan Dana Gapoktan (Gabungan Kelompok Tani-red)Rp. 100 juta dan Dana Sanitasi lingkungan sebesar Rp. 350 juta yang dikelola BKM .
Saat Konfirmasi pada Lurah Kauman Blora Bambang Riyanto mengaku tidak tahu secara detail dan tidak dilibatkan masalah tersebut.
Semua dana dari pusat langsung dialokasi kemasing-masing rekening baik baik rekening Gapoktan ataupun Rekening BKM,” kata Bambang.
Dia juga mengatakan selama ada kucuran dana dari pusat pihak kelurahan tidak pernah diberi tembusan, padahal saat pengajuaan selalu dimintai rekomendasikan.
“Kami berharap pada waktu yang akan datang minimal diberi tembusan laporan kegiatan tersebut,” pintanya.
Dia juga menjelaskan selama ini adanya kucuran dana baik dari bansos atau hibah untuk suatu  kegiatan proyek didaerahnya,  pihak kelurahan tidak pernah dilibatkan.
“Baru bila ada masalah mereka menghubungi Kami,” jelasnya 
Saat ditanya langkah apa yang akan dilakukan pihak kelurahan terkait kedua proyek tersebut, Dia menjawab Dana Proyek Sanitasi sudah diperiksa BPKP sedang dana Gapoktan masih aktif dikelola pengurusnya.
Terpisah ketua Gapoktan terpilih Toro ketika dikonfirmasi INFOKU mengatakandana bergulir sebesar Rp. 100 juta tidak ada masalah. 
“Saat ini anggota kami masih aktif dan rutin mengelola dana bergulir tersebut,” tandasnya.(Agung)

Lihat Model Tabloid....
Gambar  Klik KANAN pilih Open New Tab atau Buka Tautan Baru