Pilgub Jateng - tabloid INFOKU 51



Dicueki Rustriningsih - Sms Ganjar Tidak Dibalas
INFOKU, SEMARANG-  Ganjar Pranowo, calon Gubernur Jawa Tengah yang diusung oleh PDIP mengaku per nah mengirimkan SMS kepada Rutriningsih. Akan tetapi hingga saat ini SMS tersebut belum direspon oleh Rustriningsih.
Ganjar Pranowo mengaku telah mengirimkan SMS kepada Rustriningsih tanggal 6 Maret yang lalu, akan tetapi hingga saat ini SMS tersebut belum pernah dijawab atau direspon oleh Rustriningsih.
Sambil sedikit bercanda Ganjar mengatakan kemungkinan pulsa Bu Rustri habis atau kemungkinan HP-nya low bat. Walaupun demikian Ganjar akan tetap akan  berusaha   merangkul sejumlah tokoh-tokoh PDIP di Jawa Tengah termasuk Rustriningsih.
Hal tersebut dianggap penting sebagai upaya pemenangan dirinya dalam pilkada gubernur mendatang. Saat berkunjung ke Kabupaten Temanggung  Ganjar juga mengungkapkan bahwa secara keseluruhan mesin politik  partai sudah siap 80 persen untuk kemenangan Ganjar Heru di Pilkada.
Selain mesin politik partai, saat ini banyak tokoh-tokoh lintas partai  yang mendukung pasangan Ganjar Heru, baik secara terang-terangan atau hanya sekedar mengirimkan SMS memberikan dukungan.
Dengan segala bentuk dukungan baik dalam partai PDI maupun luar partai Gajar Pranowo yakin di Pilkada 26 Mei mendatang akan menjadi pemenang.


Terpisah DPD PDI Perjuangan (PDIP) Jawa Tengah (Jateng) mengimbau Ganjar Pranowo bersabar dalam menanti dukungan Rustriningsih di pemilihan gubernur (pilgub) 2013.
Hal itu menyusul sikap Rustriningsih yang belum menentukan dukungannya terhadap salah satu pasangan calon tertentu.
“Mungkin teman-teman ini (Rustri) masih kecewa. Kita tunggu saja. Namanya orang Jawa ya harus ditunggu, nanti dengan sendirinya akan luluh,” ujar pendamping plh Ketua DPD PDIP Jateng, FX Hadi Rudyatmo, saat ditemui wartawan di Balaikota, Selasa (26/3).
Meski Rustri belum memastikan dukungannya kepada pasangan PDIP, Rudy tak pernah meragukan loyalitas seorang Rustriningsih. Namun, ia mewanti-wanti Rustri agar mengingat jasa yang telah diberikan partai selama ini.
“Pesan saya, bersyukur bersama. Jadi walikota atau bupati dulu kan berangkatnya dari PDIP. Jangan merasa karena diri sendiri,” tuturnya.
Sebelumnya, pendukung Rustriningsih masih bingung dalam menentukan suaranya di pilgub.
Relawan yang berjumlah ratusan ribu itu masih menunggu keputusan Rustri ihwal calon yang didukung. Rustri sendiri merupakan kader PDIP pesaing Ganjar dalam mendapat rekomendasi partai di pilgub.
Di lain pihak, Rudy mengakui deklarasi pasangan Ganjar Pranowo-Heru Sudjatmoko belum ditentukan. Disinggung apakah sikap itu menunggu bertambahnya dukungan, Rudy menolak menjawab. Ia hanya mengatakan deklarasi menunggu penetapan calon dari KPU, April mendatang.(Tanti)
 Lebih lengkap baca model Tabloid
Gambar klik kanan pilih open New Tab atau Buka tautan Baru